MIS MAMBA'UL MA'ARIF

Jl. KH. Bisri Syansuri No. 77 Denanyar Jombang

e-gsm.edumate.id/schools/mis-mambaul-maarif

Status Pendaftaran :

TUTUP

Kouta Siswa Tersisa :

90

Profil

MI Mamba’ul Ma’arif Denanyar Jombang adalah lembaga pendidikan formal pertama di bawah naungan Yayasan Mamba’ul Ma’arif Denanyar yang didirikan pada tanggal 17 Agustus 1921 oleh generasi kedua pendiri PondokPesantren Mamba’ul Ma’arif yakni K.H.Ahmad Bisri, yang merupakan putra sulung pendiri Pondok Pesantren Mamba’ul Ma’arif Denanyar Jombangyakni KH. Bisri Syansuri.

Visi

Berfikir Ilmiah, Berilmu Amaliah, Berakhlaqul karimah dan Peduli Lingkungan ”

Indikator :
1.      Mampu berfikir aktif,kreatif,dan terampil dalam memecahkan masalah.
2.      Memiliki keyakinan teguh dan mengamalkan ajaran agama Islam secara benar dan konsekwen.
3.      Berakhlaqul karimah dan bisa menjadi teladan bagi teman dan masyarakat.
4.   Terciptanya kepedulian peserta didik terhadap lingkungan hidup dengan meletarikan lingkungan

Misi

  1. Menyelenggarakan program pendidikan secara efektif sehingga siswa berkembang secara maksimal
  2. Menyelenggarakan pembelajaran untuk menumbuhkembangkan kemampuan berfikir aktif,kreatif dan terampil dalam memecahkan masalah.
  3. Meningkatkan kualitas lulusan dari tahun ke tahun
  4. Menumbuhkembangkan lingkungan dan prilaku religius sehingga siswa dapat mengamalkan dan menghayati ajaran agama Islam secara nyata.
  5. Membiasakan anak gemar berdzikir, Istighosah dan Tahlil serta mengamalkan amalan-amalan Ahlussunnah Wal Jamaah.
  6. Membiasakan peserta didik gemar membaca, menghafal, memahami serta mengamalkan isi kandungan Al-Qur’an dengan baik dan benar
  7. Menciptakan kepedulian sosial pada diri anak untuk saling tolong menolong dengan sesama manusia.
  8. Menumbuhkembangkan prilaku terpuji dan praktik nyata sehingga siswa dapat menjadi teladan bagi teman dan masyarakatnya.
  9. Mengendalikan dan mencegah terjadinya pencemaran dan kerusakan lingkungan hidup.
  10. Mewujudkan lingkungan Madrasah yang berbudaya bersih, sehat, cinta lingkungan, cinta puspa dan cinta satwa berwawasan Adiwiyata serta Ramah Anak.